RATUSAN GURU, DAI, DAN DHUAFA KOTA BANJARBARU TERIMA KADO RAMADHAN LAZISMU
KOTA BANJARBARU -- Bulan suci Ramadhan disambut dengan semarak oleh Lazismu Kota Banjarbaru. Hal ini ditandai dengan kegiatan penyaluran Kado Ramadhan yang menyasar sekitar 255 penerima manfaat. Kegiatan ini berlangsung di Masjid Hajjah Nuriyah Kota Banjarbaru dan diiringi dengan kajian keagamaan oleh Sekretaris Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Kalimantan Selatan, Prof. Dr H. Sarbaini, M.Pd.
Staf Fundrising dan Program Lazismu Kota Banjarbaru, Nurul menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk tanggung jawab kepada para donatur. "Semua program yang dapat kami laksanakan hingga hari ini sejatinya adalah perpanjangan tangan dari para muzakki yang sudah mempercayakan zakatnya melalui kami," terangnya.
Nurul menambahkan, pihaknya akan terus berkomitmen untuk menjaga amanah dari para muzakki. "InsyaAllah kami selalu mengupayakan untuk menjaga amanah muzakki Lazismu Kota Banjarbaru dengan menyalurkan zakat tepat sasaran. Seperti penyaluran yang kami laksanakan hari ini yaitu membagikan 255 paket sembako untuk para dai atau ustadz dan guru honorer," tambahnya.
Sementara itu, Agus Syukron, guru SMP Muhammadiyah 1 Banjarbaru yang turut menerima Kado Ramadhan pada acara yang berlangsung Ahad (02/04) tersebut mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan. "Terima kasih kepada donatur maupun muzaki yang telah berzakat dan berinfak di Lazismu sehingga Lazismu dapat menebar manfaat zakat yang lebih luas. Kami sebagai guru sangat terbantu atas program ini," ungkapnya.
Kado Ramadhan merupakan salah satu program unggulan Lazismu Kota Banjarbaru pada momen bulan suci ini. Ada tiga penerima manfaat program ini yaitu da'i, guru, dan dhuafa. Pada penyaluran serempak tersebut Lazismu Kota Banjarbaru juga mengundang karyawan Amal Usaha Muhammadiyah yang ada di Kota Banjarbaru. Bantuan yang diberikan berupa paket makanan kebutuhan sehari-hari dengan nilai Rp. 200.000,- per paket.
[Kelembagaan dan Humas Lazismu PP Muhammadiyah/Muhammad Nashir]