BANJIR CIREBON, LAZISMU DAN MDMC BERGERAK DISTRIBUSIKAN BANTUAN

Ditulis oleh Doddy
Ditulis pada 12:46, 20/03/2024
Cover BANJIR CIREBON, LAZISMU DAN MDMC BERGERAK DISTRIBUSIKAN BANTUAN

KABUPATEN CIREBON -- Melalui Lazismu, Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Cirebon menunjukkan kepedulian terhadap penyintas banjir di daerah tersebut. Bantuan pun disalurkan dalam rangka membantu warga yang terdampak. Dalam penyalurannya, Lazismu Kabupaten Cirebon menggandeng Lembaga Resiliensi Bencana atau Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC).

Keprihatinan ditunjukkan oleh Ketua PDM Kabupaten Cirebon, Novan Hardiyanto. Menurutnya bantuan ini juga merupakan bentuk tanggung jawab Muhammadiyah. "Kami merasa prihatin dengan kondisi para korban banjir di Cirebon Timur. Sebagai bagian dari Muhammadiyah, kami merasa bertanggung jawab untuk memberikan bantuan dan dukungan kepada mereka yang membutuhkan," ujarnya.

Sebagai langkah awal, MDMC Kabupaten Cirebon melakukan kaji cepat atau assessment untuk menentukan bantuan yang tepat sesuai kebutuhan para penyintas. "Berdasarkan assessment tim di lapangan, salah satu kebutuhan yang mendasar di sana adalah kebutuhan air bersih dan pelayanan kesehatan. Muhammadiyah hadir melalui Lazismu, dan tenaga kesehatan dari rumah sakit Universitas Muhammadiyah Cirebon (UMC)," imbuh Novan.

Novan juga menekankan pentingnya kerja sama dan solidaritas dalam menghadapi bencana alam. "Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban para korban dan membantu mereka dalam proses pemulihan. Mari kita bersama-sama memberikan dukungan dan kepedulian kepada sesama saudara yang sedang mengalami kesulitan," sebutnya.

Ketua Badan Pengurus Lazismu Kabupaten Cirebon, Mohamad Ranudin menyampaikan ucapan terima kasih kepada mereka yang telah berkontribusi dalam upaya untuk membantu penyintas banjir ini. Ia juga mengajak kepada masyarakat yang ingin membantu untuk menyalurkan bantuan melalui Lazismu. "Tak lupa kami mengucapkan terima kasih kepada para donatur yang turut berkontribusi membantu menuntaskan bencana banjir di Cirebon Timur. Dan kita berharap bencana ini segera usai," ucapnya.

Bantuan lain yang diberikan meliputi berbagai kebutuhan dasar yaitu makanan siap saji seperti empal, rendang, dan bistik. Muhammadiyah bekerja keras untuk memastikan bantuan tersebut dapat tersalurkan dengan cepat dan tepat. Selain memberikan bantuan langsung kepada korban banjir, Lazismu Kabupaten Cirebon juga terus menggalang dana dan sumbangan lainnya untuk membantu mempercepat proses pemulihan dan rehabilitasi pasca banjir di Cirebon Timur.

[Kelembagaan dan Humas Lazismu PP Muhammadiyah]