GANDENG YBM PLN, LAZISMU TINGKATKAN EKONOMI DI TENGAH PANDEMI

Ditulis oleh Doddy
Ditulis pada 15:35, 22/12/2021
Cover GANDENG YBM PLN, LAZISMU TINGKATKAN EKONOMI DI TENGAH PANDEMI
KOTA BANJARBARU -- Lazismu Kota Banjarbaru kembali menjalin kolaborasi dengan PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah (UIW) Kalselteng. Kerjasama kali ini dalam Pilar Ekonomi Lazismu, berupa penyaluran program pembinaan ekonomi melalui Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN UIW Kalselteng.

Seremonial penyerahan dilangsungkan secara khidmat pada saat peresmian penyalaan listrik pada lima desa yang berada di Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan, Rabu (15/12) di Gedung Panglima Batur Komplek Kantor PT PLN (Persero) UIW Kalselteng. Hadir dalam acara tersebut Direktur Bisnis Regional Sumatera dan Kalimantan PT PLN (Persero) bersama Gubernur Kalimantan Selatan.

PT PLN (Persero) UIW Kalselteng melalui YBM PLN menggandeng Lazismu Kota Banjarbaru untuk menyalurkan bantuan senilai 30 juta rupiah untuk program ekonomi Kelompok Usaha Cahaya Ternak Ayam Petelur yang berbasis komunitas di Kelurahan Gunung Kupang, Kota Banjarbaru. Penyerahan bantuan ini juga merupakan pilot project pengembangan kampung binaan Lazismu dalam upaya peningkatan taraf hidup masyarakat sekitar yang juga sejalan dengan tujuan YBM PLN UIW Kalselteng untuk memiliki desa atau kampung binaan pada bidang ekonomi berbasis pemberdayaan masyarakat.

Program pembinaan di bidang ekonomi ini akan dijalankan oleh Lazismu Kota Banjarbaru dibantu oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Banjarbaru melalui Majelis Pemberdayaan Masyarakat (MPM) dalam bentuk monitoring dan evaluasi. Tujuannya adalah agar program ini benar-benar berguna dan tepat sasaran.

Ahmad Sudani, Pelaksana YBM PLN UIW Kalselteng menyampaikan bahwa dipilihnya Lazismu sebagai mitra dalam penyaluran merupakan bentuk kolaborasi yang baik antara kedua pihak. "Kemitraan dengan Lazismu dalam hal ini Lazismu Banjarbaru tentunya merupakan bentuk kolaborasi yang baik, karena bagaimanapun Lazismu sebagai bagian dari Persyarikatan Muhammadiyah sudah sangat terkenal dengan gerakan sosial membantu masyarakat sekitar," ujarnya.

Sudani pun berharap agar program ini dapat berjalan dengan lancar dan kolaborasi dapat terus dijalin. "Semoga program ini berjalan lancar serta kolaborasi bersama Lazismu terus bisa dilaksanakan dengan baik," harapnya.

Manajer Lazismu Kota Banjarbaru, Tito Dwi Wirawan menuturkan, program pembinaan ekonomi bekerjasama dengan YBM PLN UIW Kalselteng ini dapat membuka peluang usaha baru dan mampu meningkatkan kesejahteraan. "Semoga melalui program pembinaan ekonomi ini mampu membuka peluang usaha baru yang tentunya nanti membuat taraf hidup masyarakat terjamin dan tentunya tambahan penghasilan untuk kesejahteraan keluarga masing-masing penerima manfaat," tuturnya.

Tito pun menjelaskan, program pemberdayaan tersebut merupakan ikhtiar Lazismu untuk memenuhi 17 indikator dalam SDG's (Sustainable Development Goals). "Kedepannya program-program pemberdayaan seperti ini akan terus kita galakkan untuk memulihkan keadaan ekonomi berbasis keluarga di tengah situasi wabah pandemi dalam upaya pencapaian 17 indikator Sustainable Development Goals," jelasnya.

Terakhir Tito mewakili menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kepercayaan yang telah diberikan oleh YBM PLN UIW Kalselteng kepada Lazismu Kota Banjarbaru. Ia pun berharap agar program ini bisa berjalan dengan baik.

Bantuan yang disalurkan nantinya akan dibagikan kepada 10 keluarga penerima manfaat yang berhak sesuai asnaf, berupa bibit ayam petelur serta peralatan pendukung lainnya berupa kandang dan sebagainya. Telur yang dihasilkan oleh masing-masing keluarga peternak ayam petelur tersebut akan dikonsumsi pribadi untuk mencukupi gizi harian keluarga dan jika ada sisanya akan dijual untuk menambah pemasukan dalam upaya menopang ekonomi keluarga.

[PR Lazismu PP Muhammadiyah/Muhammad Nashir]