GATHERING MUZAKKI, MUNFIK, DAN DONATUR LAZISMU KUATKAN PEMAHAMAN ZAKAT

Ditulis oleh Doddy
Ditulis pada 13:11, 24/01/2024
Cover GATHERING MUZAKKI, MUNFIK, DAN DONATUR LAZISMU KUATKAN PEMAHAMAN ZAKAT

KABUPATEN DEMAK -- Sebagai bentuk pelaporan terhadap hasil penghimpunan dan penyaluran dana zakat, infak, dan sedekah (ZIS) yang dikelola, Lazismu Kabupaten Demak menggelar kegiatan tahunan berupa "Gathering Muzakki, Munfik, dan Donatur". Acara ini berlangsung di Aula SMK Pondok Pesantren Darussalam Demak, Jawa Tengah. Selain itu, kegiatan ini merupakan wadah sosialisasi untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam akan pentingnya ZIS tersebut.

Ikhwanushoffa selaku Manajer Area Lazismu Wilayah Jawa Tengah menyampaikan materi yang memberikan pemahaman mendalam mengenai peran ZIS dalam kehidupan sehari-hari. Dalam sambutannya ia mengingatkan kembali dengan mengutip Al-Qur'an surat Al-Ma'un. "Dalam Al-Qur'an surat Al-Ma'un kita diajarkan untuk tidak bersikap kasar kepada anak yatim, selalu membantu fakir miskin, dan menjauhi perilaku riya saat memberikan donasi, zakat, atau infak," tegasnya.

Dalam suasana yang penuh kehangatan, para peserta mendengarkan dengan antusias materi yang disampaikan. Muzakki, munfik, dan donatur berkesempatan untuk saling berbagi pengalaman dan motivasi dalam memberikan bantuan kepada sesama. Hal ini menciptakan atmosfer kekeluargaan dan solidaritas yang menjadi landasan utama dari kegiatan ini.

Salah satu fokus utama dalam kegiatan ini adalah laporan penghimpunan dan penyaluran dana ZIS. Ketua Badan Pengurus Lazismu Kabupaten Demak, Dwi Yulianto Mustikoaji mengapresiasi para muzakki, munfik, dan donatur dalam rangka meningkatkan transparansi. "Kami sangat mengapresiasi kepercayaan dan dukungan dari para muzakki, munfik, dan donatur. Dana yang terkumpul telah disalurkan dengan tepat sasaran untuk membantu saudara-saudara kita yang membutuhkan," jelasnya dalam kegiatan yang berlangsung pada Ahad (07/01).

Sementara itu, mewakili Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Demak, H. Suyitno menegaskan pentingnya kegiatan semacam ini dalam membangun kebersamaan dan meningkatkan kesadaran terhadap tanggung jawab sosial. "Gathering ini bukan hanya sekadar pertemuan rutin, tetapi sebuah wadah untuk membangun komitmen bersama dalam menunaikan kewajiban sosial kita sebagai umat muslim. Zakat, infak, dan sedekah bukan hanya sebagai amalan, tetapi juga sebagai bentuk pengabdian kepada sesama," ungkapnya.

Pada kesempatan ini Lazismu Kabupaten Demak juga menggelar pameran program-program sosial yang telah dilaksanakan. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan gambaran yang lebih nyata kepada para muzakki dan donatur mengenai dampak positif yang telah dicapai melalui kontribusi mereka. Para peserta pun berkesampatan untuk saling berbagi pengalaman dan motivasi dalam memberikan bantuan kepada mereka yang membutuhkan.

Acara ini dihadiri oleh perwakilan PDM Kabupaten Demak H. Suyitno, Manajer Area Lazismu Wilayah Jawa Tengah Ikhwanushoffa, dan Ketua Badan Pengurus Lazismu Kabupaten Demak Dwi Yulianto Mustikoaji. Sekitar 100 muzakki, munfik, dan donatur Lazismu Kabupaten Demak juga turut berhadir dalam kegiatan ini.

[Kelembagaan dan Humas Lazismu PP Muhammadiyah]