KONTER QURBAN TELAH DIBUKA : BERBAGAI METODE UNTUK SEMUA GENERASI

Ditulis oleh Fathin
Ditulis pada 13:17, 20/06/2022
Cover KONTER QURBAN TELAH DIBUKA : BERBAGAI METODE UNTUK SEMUA GENERASI
Jakarta - Jarum jam menunjukkan pukul 23:05. Dua teknisi masih menyelesaikan pembangunan konter qurban di teras Gedung Pusat Dakwah Muhammadiyah, di Jl Menteng Raya Nomor 62, Jakarta Pusat. 

Penyelesaiannya sudah sekitar 75 persen. Saya pulang lebih dulu. Ada proposal yang harus saya selesaikan untuk presentasi Senin pagi. Helmi yang menemani mereka sampai selesai.

Meski sudah memasuki era digital, konter ternyata masih diperlukan. Konter akan melayani masyarakat yang datang untuk melakukan transaksi qurban atau sekedar mencari informasi saja. 

Konter qurban akan dibuka mulai Senin hari ini. Dua petugas disiagakan untuk melayani. Dari pagi hingga petang. Sampai hari raya Idul Adha 9 Juli mendatang. 

Ada dua fasilitas layanan di konter qurban: Transaksi offline dan online. 

Transaksi offline diberikan kepada sohibul qurban yang memilih transaksi tunai menggunakan uang fisik maupun transfer menggunakan kartu debet. Ada mesin pembaca kartu debet di meja petugas. 

Berdasarkan pengalaman, jumlah masyarakat yang bertransaksi melalui konter tidak banyak. Dari tahun ke tahun bahkan terus menurun. Meski demikian, keberadaan konter tetap penting untuk melayani orang yang sedikit itu. 

Jumlah orang yang bertransaksi qurban justru semakin dominan. Kalau tahun lalu hanya 33 persen, pada Ramadan yang lalu transaksi online sudah menembus 60 persen. 

Pergeseran itu sebangun dengan tren pengunjung website www.lazismu.org. Ramadan tahun lalu, jumlah pengunjung website sekitar 76 ribu orang (unique user). Pada Ramadan tahun ini mencapai lebih dari 200 ribu unique user. Bertambah dua kali lipat.

Gaya hidup masyarakat memang sudah berubah. Digitalisasi telah merambah ke semua sektor kehidupan. Termasuk dalam pemilihan transaksi qurban.

Generasi X mayoritas bertransaksi secara offline melalui konter. Generasi Y masih ada yang bertransaksi secara digital melalui konter. Generasi Z mayoritas bertransaksi secara online dari mana saja.

Lazismu harus melayani semuanya. Secara keseluruhan, layanan transaksi qurban yang disediakan Lazismu adalah sebagai berikut:

1. Website www.lazismu.org 

2. Mobile banking Bank BSI 

3. Mobile banking Bank Muammalat 

4. Mobile fintech QRIS untuk semua aplikasi pembayaran elektronik berbasis QR.

5. ATM semua bank nasional di seluruh Indonesia 

6. Transfer manual semua bank di seluruh Indonesia 

7. Konter qurban di Gedung PP Muhammadiyah Jakarta Pusat

8. Kantor Lazismu Pusat di Jl Jamrud No 5, Kelurahan Kenari, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat.

9. Konter layanan ZIS di semua kantor Lazismu seluruh Indonesia. 

Anda masuk generasi yang mana?

Penulis : Joko Intarto (Badan Pengurus Lazismu PP Muhammadiyah)