Lazismu Bantu Bedah Rumah Takmir Masjid di Kenjeran, Surabaya

Ditulis oleh berita
Ditulis pada 13:08, 10/09/2021
Cover Lazismu Bantu Bedah Rumah Takmir Masjid di Kenjeran, Surabaya
SURABAYA - Lazismu Surabaya menyerahkan bantuan uang tunai sebesar dua puluh juta rupiah kepada Ustadz Muhlish Budi Kurniawan, Takmir Masjid Al Husaini, Kenjeran, Surabaya. Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis di Kantor Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Kenjeran, Jl. Patuk 104, Kenjeran, Surabaya, Kamis (9/9).

"Malam ini saya serahkan bantuan dana sebesar dua puluh juta rupiah dulu dari total anggaran dana dua puluh tiga juta rupiah," ujar Ketua Lazismu Surabaya Ustadz Sunarko sebagaimana dilansir dari laman resmi Lazismu Surabaya.

Menurut keterangan Ustadz Sunarko, total bantuan dana yang akan diberikan oleh Lazismu Surabaya adalah dua puluh tiga juta rupiah. Bantuan tersebut berasal dari donatur Lazismu Surabaya.

"Kami menyampaikan terima kasih kepada seluruh donatur Lazismu Kota Surabaya," tutur Ustadz Sunarko yang juga merupakan Kasi Bina Sosial Keagamaan Dinas Sosial Kota Surabaya.

Dalam penyerahan tersebut, Lazismu Surabaya juga bekerja sama dengan (FIAD) dan PCM Kenjeran Surabaya. Sementara itu, Ketua PCM Kenjeran Ustadz M Rofiq Munawi, MPdI menyampaikan, terima kasih kepada Lazismu Kota Surabaya yang telah membantu Ustadz Muhlish.

"Atas nama PCM Kenjeran Kota Surabaya kami menyampaikan terima kasih kepada Lazismu Kota Surabaya dan kepada semua yang telah membantu untuk benah rumah Ustadz Muhlish Budi Kurniawan yang ambruk beberapa waktu yang lalu," ujarnya.

Sebelumnya, rumah milik Ustadz Muhlish keropos karena dimakan rayap. Rumah tersebut roboh pada 2 Agustus silam.

(Habibie/Yusuf)