Lazismu Parepare Rayakan Maulid Nabi dengan Berbagi Makanan ke Lansia

Ditulis oleh jf
Ditulis pada 23:33, 03/11/2020
Cover Lazismu Parepare Rayakan Maulid Nabi dengan Berbagi Makanan ke Lansia

PAREPARE - Lazismu Parepare mengunjungi beberapa lansia warga Kelurahan Bukit Harapan, Kecamatan Soreang, Kota Parepare. Dalam kunjungan program Senior Care ini, Lazismu membagikan paket bahan makanan kepada para lansia dan janda di wilayah tersebut.

Program yang dilaksanakan pada Kamis (29/10) ini bertepatan dnegan momentum Maulid Nabi Muhammad.

Saiful Amir, Sekretaris Lazismu kota Parepare bersama staf Lazismu menyerahkan kado Maulid Nabi secara door to door.

“Alhamdulillah di hari berbahagia ini karena bertepatan hari lahirnya Yang Mulia Nabi Muhammad Saw Lazismu memperingatinya dengan cara yang lain. Yakni memberikan paket bahan makanan kepada para lansia yang dhuafa,” ujar Saiful.

Ia menyebut program ini dilaksanakan sebagai implementasi bahwa nabi itu adalah manusia paling lembut dan paling peduli sesama khususnya kaum lemah. Pesannya adalah bahwa jika seseorang cinta Rasulullah, maka ia akan mencintai orang-orang lemah disekitarnya.

I Sitti, janda lansia yang hidup sebatangkara ini sangat bahagia menyambut tim Lazismu yang rutin menyambanginya.

"Terimah kasih banyak karena terus peduli dan menjenguk kami setiap bulan dan membawakan bahan makanan,” ujar Sitti dengan sumringah.

Hj Erna Rasyid Taufan, SE, M.Pd, Ketua Lazismu Kota Parepare menyebut bahwa Laismu inigin mewujudkan kebesaran cinta kepada Nabi Muhammad sebagai sebaik-baik makhluk dengan memberikan empati kepada mustadh’afin. Ia mengajak masyarakat untuk mewujudkan komitmen keislaman dengan mengikuti sunnah nabi di semua aspek, termasuk sosial.

“Cinta itu butuh bukti, agar cintanya bukan imitasi atau Palsu. Mari dengan momentum maulid ini kita wujudkan komitmen kecintaan kita terhadap Islam dengan mengikuti Sunnah Nabi Muhammad di semua aspek baik aspek tauhid, ibadah, akhlak, dan muamalah. Diperaktekkan dalam urusan baik  pribadi, rumah tangga, maupun  urusan publik. Baik dalam hal ekonomi, sosial, serta politik. Agar kita mendapatkan syafaatnya kelak di akhirat,” jelasnya.