SASAR MUALAF DAN EKS NAPITER, LAZISMU SELENGGARAKAN PESANTREN RAMADHAN

Ditulis oleh Doddy
Ditulis pada 14:18, 16/04/2024
Cover SASAR MUALAF DAN EKS NAPITER, LAZISMU SELENGGARAKAN PESANTREN RAMADHAN

KOTA SURABAYA -- Lazismu dan Lembaga Dakwah Komunitas (LDK) Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur menyelenggarakan Pesantren Mualaf dan Pejuang Damai. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Dedung Muhammadiyah Jawa Timur, Jalan Kertomenanggal IV No. 1 Surabaya. Tercatat 35 peserta mengikuti kegiatan ini, yaitu 11 orang mualaf dan 24 orang dari Komunitas Pejuang Damai eks Napi Teroris (Napiter) Surabaya yang merupakan binaan LDK PWM Jawa Timur.

Wakil Ketua Badan Pengurus Lazismu Wilayah Jawa Timur, Aditio Yudono menyebutkan, tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan penguatan agama Islam kepada para mualaf, terutama dari aspek akidah Islamiyah agar mereka tetap teguh dalam keyakinan dan berislam dengan sebenar-benarnya. Momen Ramadhan ini merupakan saat yang tepat untuk menguatkan para mualaf dan memberkali mereka secara rohani dan jasmani.

"Dalam Islam Mualaf mendapat perlakuan khusus dan dimuliakan. Kita diperintah oleh Rasulullah SAW untuk memperlakukan mualaf dengan baik dan penuh kasih sayang. Tidak hanya itu, bagi Mualaf yang baru memeluk dan mempelajari agama Islam perlu mendapatkan bimbingan dan pendampingan," ucap Aditio Yudono saat pembukaan kegiatan yang berlangsung Sabtu (06/04).

Selain mualaf, lanjut, Aditio, pihaknya juga memberikan dukungan kepada para pejuang damai yang merupakan eks Napi Teroris yang telah kembali ke jalan yang benar. Muhammadiyah pun membimbing mereka untuk dapat menjalani kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara dalam koridor NKRI dengan pemahaman Islam.

"Acara ini sebenarnya merupakan ajang membangun silaturahmi lintas komunitas muslim sebagai upaya perintisan program MCM atau Mualaf Center of Muhammadiyah Surabaya, yaitu program sinergi dan kerja sama antara Lazismu dengan LDK PWM Jawa Timur untuk membina mualaf dan mereka yang kembali ke jalan Islam yang sebenar-benarnya," imbuh Aditio.

Pada kesempatan ini, Lazismu Wilayah Jawa Timur menyalurkan bingkisan Kado Ramadhan yang terdiri dari paket Al-Qur'an, sembako, RendangMu, uang transportasi, dan baju Koko atau baju muslim yang sumbangan dari PT Behaestex Gresik. "Kami berharap semua yang hadir merasakan jalinan silaturrahim yang erat dan dukungan bagi mereka untuk meningkatkan kehidupan yang lebih baik sesuai dengan tuntunan agama Islam yang diwujudkan dalam pola hidup bermasyarakat yang inklusif," pungkas Aditio.

[Komunikasi dan Digitalisasi Lazismu PP Muhammadiyah]