LAZISMU Salurkan 1 Ekor Sapi BPKH untuk Warga Dusun Rengas di Kubu Raya
KALBAR -- Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) bersama mitra program kemaslahatan pada hari Raya Idhul Adha 1445 H menyalurkan 1 ekor sapi di Kabupaten Kubu Raya, tepatnya di Dusun Rengas, Desa Sungai Rengas, Kecamatan Sungai Kakap, Kabupaten Kubu Raya pada Senin, 17 Juni 2024.
Pelaksanaan penyembelihan hewan kurban berlokasi di Masjid Nur Syuhada yang berada di Dusun Rengas Desa Sungai Rengas. Penyaluran hewan kurban BPKH bersinergi dengan Lazismu Wilayah Kalimantan Barat dengan harapan dapat menjangkau lokasi dan daerah yang jarang mendapatkan hewan kurban.
Kepala Dusun Rengas Hasan Taha mengucapkan banyak terimakasih BPKH dan Lazismu telah menyalurkan hewan kurban sebanyak 1 ekor sapi yang manfaatnya bagi masyarakat bisa bahagiakan sesama.
“Biasanya kami tidak melaksanakan penyembelihan hewan kurban karena Dusun kami termasuk salah satu daerah yang jarang mendapatkan hewan kurban,” ucapnya.
Alhamdulillah dengan adanya penyaluran hewan kurban pada tahun ini, saya selaku kepala dusun dan perwakilan masyarakat sangat bersyukur dan berterimakasih. Tentunya ini merupakan suatu kebahagiaan untuk kami.
Sekali lagi, kami mengucapakan banyak terimakasih kepada BPKH dan Lazismu yang telah menyalurkan hewan kurban yang juga melibatkan partisipasi Jama’ah Masjid Nur Syuhada.
Manager Area Wilayah Lazismu Kalimantan Barat, Suhartini menyampaikan bahwa penyaluran daging kurban tahun ini dikemas dengan ramah lingkungan. Kemasan ini sebagai wujud kepedulian Lazismu terhadap lingkungan.
“Spiritnya mengurangi limbah plastik di hari raya besar Islam seperti Idul Adha, dengan langkah ini Lazismu turut mendorong dan mengedukasi masyarakat agar melesterikan lingkungan,” pungkasnya.
Di lapangan, menurut Suhartini, penerima manfaat antusias mengikuti proses penyembelihan. Warga banyak yang datang ke masjid Nur Syuhada untuk berpartisipasi dari proses penyembelihan hingga pendistribusian yang juga melibatkan partisipasi Jamaah Masjid Nur Syuhada.
[Kelembagaan dan Humas Lazismu PP Muhammadiyah/Suhartini]