PULUHAN ANAK YATIM DHUAFA BELANJA KADO LEBARAN BERSAMA LAZISMU DAN PD IPM SUKOHARJO

Ditulis oleh Doddy
Ditulis pada 15:05, 26/04/2022
Cover PULUHAN ANAK YATIM DHUAFA BELANJA KADO LEBARAN BERSAMA LAZISMU DAN PD IPM SUKOHARJO
KABUPATEN SUKOHARJO -- Lazismu Kabupaten Sukoharjo bersama Pimpinan Daerah (PD) Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Sukoharjo menggelar program Ramadhan dalam bentuk Kado Lebaran Anak Yatim. Bertempat di Toko Danar Tawangsari, sebanyak 20 anak yatim dhuafa diajak untuk membeli kebutuhan lebaran dengan dipandu oleh Kak Jeje dari PD IPM Sukoharjo.

Kak Jeje menjelaskan bahwa program ini dilaksanakan atas sinergi dan kolaborasi yang cantik antara PD IPM dan Lazismu Kabuapten Sukoharjo. "Kami dari PD IPM diamanahi oleh Lazismu untuk melaksanakan program tersebut. Sangat bagus dan akan kami dukung sebaik mungkin," ungkapnya.

Manajer Lazismu Kabupaten Sukoharjo, Muslih menjelaskan, tujuan dari program yang dilaksanakan pada Jum'at (22/4) tersebut ialah agar anak-anak dari kalangan yatim dhuafa ini bisa ikut merayakan hari besar, yaitu lebaran tahun ini dengan pakaian baru. Ia juga menambahkan bahwa program ini dilaksanakan pada setiap tahunnya. "Program ini kami selenggarakan setiap tahun menjelang lebaran agar anak-anak dari kalangan yatim dhuafa bisa ikut merayakan hari raya idul fitri nantinya," jelasnya.

Sebanyak 20 anak dari lingkungan Kecamatan Nguter dan Kecamatan Sukoharjo ini dijemput oleh armada yang telah disiapkan oleh tim Lazismu. "Kita buat agar anak-anak ini bisa bahagia dan tersenyum di akhir Ramadhan menjelang lebaran ini," pungkas Muslih.

Rafa Putra, salah satu peserta yatim dhuafa, mengaku senang dan bahagia. Di sisi lain, salah satu wali juga mengucapkan terimakasih atas adanya program dari Lazismu ini. Belanja Kado Lebaran Anak Yatim ini ditanggung oleh Lazismu Kabupaten Sukoharjo.

[PR Lazismu PP Muhammadiyah/Yusuf Yanuri]