DUKUNG AKSI KEMANUSIAAN DI JAWA BARAT, LAZISMU DAN ALFAMART SERAHKAN KENDARAAN OPERASIONAL

Ditulis oleh Doddy
Ditulis pada 10:43, 24/07/2023
Cover DUKUNG AKSI KEMANUSIAAN DI JAWA BARAT, LAZISMU DAN ALFAMART SERAHKAN KENDARAAN OPERASIONAL

KABUPATEN CIANJUR -- Keberadaan Lazismu sebagai lembaga pengelola zakat, infak, dan sedekah dikenal dengan berbagai aksi kebaikan yang dilakukan di lapangan. Tak hanya bagi mereka yang membutuhkan bantuan, kehadiran Lazismu pun turut dirasakan oleh para penyintas bencana alam. Dalam upaya meningkatkan gerakan zakat yang luwes, cepat, dan strategis, Lazismu Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah menyerahkan bantuan satu unit kendaraan operasional kepada Lazismu Wilayah Jawa Barat.

Penyerahan kendaraan operasional ini secara simbolis dilakukan di halaman Masjid Mujahidin Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Cianjur pada (23/07. Kendaraan operasional yang bernama Zakat Quick Response itu merupakan hasil program kerja sama Lazismu PP Muhammadiyah dan Alfamart. Wakil Ketua Badan Pengurus Lazismu PP Muhammadiyah, Nuryadi Wijiharjono menyerahkan kepada perwakilan Badan Pengurus Lazismu Wilayah Jawa Barat, Zaini Abdul Malik yang disaksikan oleh Direktur Utama Lazismu PP Muhammadiyah Edi Suryanto dan Ketua PDM Cianjur Saiful Ulum.

Wakil Ketua Badan Pengurus Lazismu PP Muhammadiyah, Nuryadi Wijiharjono berpesan agar kendaraan operasional tersebut dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Menurutnya, dakwah filantropi akan didukung dengan adanya armada berupa mobil jenis double cabin ini. "Kendaraan ini hanya alat, maka manfaatkanlah untuk dakwah filantropi untuk saling bersinergi," pesannya.

Senada dengan Nuryadi, Direktur Utama Lazismu PP Muhammadiyah, Edi Suryanto juga berharap agar kehadiran armada Toyota Hilux ini dapat mendukung aksi kemanusiaan di Jawa Barat. "Alhamdulillah, hari ini telah dilakukan serah terima mobil Toyota Hilux yang merupakan amanah dari konsumen Alfamart dalam program kemanusiaan. Dengan adanya armada Zakat Quick Response ini diharapkan Lazismu Jawa Barat bisa lebih cepat dalam memberikan berbagai respons kepada masyarakat," harapnya.

Sementara itu, Zaini Abdul Malik yang mewakili Badan Pengurus Lazismu Wilayah Jawa Barat mengucapkan terima kasih kepada Lazismu PP Muhammadiyah dan Alfamart. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada PDM Cianjur yang telah memfasilitasi tempat pada acara ini sehingga berjalan lancar. "Amanah ini berupa kendaraan akan kami gunakan sebaik mungkin untuk mendukung program-program Lazismu," ungkapnya.

Gempa bumi yang terjadi pada akhir tahun lalu di Kabupaten Cianjur mendorong Lazismu untuk bergerak cepat dalam membantu mereka yang terdampak. Bersama Lembaga Resiliensi Bencana (LRB), Lazismu hadir di tengah masyarakat untuk membantu meringankan beban penderitaan mereka. Dengan adanya bantuan armada operasional ini diharapkan semakin memperkuat kiprah Muhammadiyah di Jawa Barat.

[Kelembagaan dan Humas Lazismu PP Muhammadiyah/Nazhori Author]