KOLABORASI TIGA LEMBAGA, KL LAZISMU PCIM SUDAN SALURKAN BANTUAN KESEHATAN

Ditulis oleh Doddy
Ditulis pada 12:07, 27/07/2022
Cover KOLABORASI TIGA LEMBAGA, KL LAZISMU PCIM SUDAN SALURKAN BANTUAN KESEHATAN
SUDAN -- Kolaborasi kembali dijalin oleh Kantor Layanan (KL) Lazismu Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah (PCIM) Sudan. Kali ini, KL Lazismu PCIM Sudan bersama Persatuan Pelajar Indonesia (PPI) Sudan dan NU Care-LazisNU menyuburkan aksi bersama dalam bidang sosial. Kegiatan ini berupa penyaluran bantuan finansial kepada anak dari ustadz Lutfi yang menderita penyakit penyempitan saluran pencernaan dan infeksi darah. Ustadz Lutfi merupakan salah satu mahasiswa Indonesia yang juga sedang menyelesaikan pendidikan di Sudan.

Bantuan tersebut diserahkan langsung di kediaman ustadz Lufti pada Ahad (17/07). Pihak KL Lazismu PCIM Sudan diwakili oleh Wahidin (kepala kantor), Damar Muslim (staf pendistibusian), dan Dimas Muhammad (staf keuangan). Selain itu, Ahmad Muqovva dan Ikram hadir mewakili NU Care-LazisNU Sudan, serta Rifani Azka sebagai perwakilan PPI Sudan. Sebelumnya, seluruh perwakilan berkumpul terlebih dahulu di Sekretariat PPI Sudan selepas shalat maghrib.

Saat ditemui di kediamannya, ustadz Lutfi mengucapkan terima kasih atas penggalangan donasi yang telah dilakukan ini. Ia pun menjelaskan bahwa kondisi anaknya sudah mengalami peningkatan. "Alhamdulillah anak kami sudah mengalami peningkatan kondisi walaupun masih harus dijaga betul. Terima kasih kepada seluruh teman-teman yang sudah mau membantu, mulai dari menjaga anak kami di rumah sakit, sampai berusaha semaksimal mungkin untuk menggalang donasi. Saya doakan semoga baik donator dan antum semuanya diberikan kemudahan dan kelapangan rezeki," tuturnya.

Kepala KL Lazismu PCIM Sudan, Wahidin berharap agar PPI Sudan dapat terus merangkul lembaga sosial dalam sinergi untuk menyikapi berbagai keadaan sosial di Sudan. Ia juga menuturkan bahwa pihaknya prihatin dengan kondisi anak dari ustadz Lutfi. "Kami turut prihatin dengn kondisi anak panjenengan, kami memberikan doa terbaik agar anak antum kembali lekas pulih," tuturnya.

Kunjungan berakhir seiring dengan azan isya berkumandang. Dengan adanya penyaluran bantuan ini ke depan diharapkan dapat mendorong adanya aksi kolaborasi lagi, baik di bidang pendidikan, sosial, maupun bidang lainnya. Selain itu, kegiatan ini dapat menambah jalinan persaudaraan khususnya di antara ketiga lembaga tersebut dan juga lembaga-lembaga lainnya yang ada di Sudan.

[PR Lazismu PP Muhammadiyah/Dimas Muhammad Hanif Arkaan]