Lazismu Sudan dan PCIM Sudan Terima Bantuan Peduli Banjir Jabodetabek dari PPI

Ditulis oleh N Author 2017
Ditulis pada 23:33, 19/01/2020
Cover Lazismu Sudan dan PCIM Sudan Terima Bantuan Peduli Banjir Jabodetabek dari PPI

Sudan – LAZISMU. Lazismu Sudan mengucapkan terima kasih atas kerjasama, dukungan dan kepercayaan yang diberikan oleh Persatuan Pelajar Indonesia (PPI) Sudan yang telah memercayakan serta mengamanahkan hasil galang dana untuk korban banjir Jabodetabek melalui Lazismu.

Bantuan sebesar 8013 SDG (sudan pound) atau sebesar Rp 1.201.950, diserahkan langsung oleh Ketua PPI Sudan Ali Faiz beserta jajaran pengurus PPI Sudan kepada Ketua Umum PCIM Sudan didampingi Sekretaris Umum dan Bendahara Umum Lazismu Sudan pada Kamis, 16 Januari 2020. Penyerahan donasi bertempat di Kantor Layanan LazisMu Sudan (IUA, Faculty Of Medicine Area, Mujahdeen, Khartoum, Sudan).

Donasi bantuan yang diberikan oleh Persatuan Pelajar Indonesia (PPI) Sudan kepada Lazismu Sudan adalah suatu bentuk aktivitas kepedulian. Lazismu Sudan bekerja sama dengan Lazismu Pusat dan Muhammadiyah Disaster Management Center (MDMC) Indonesia dalam penyaluran dana bantuan yang nantinya dapat dimanfaatkan untuk meringankan beban saudara-saudara kita yang terkena dampak musibah banjir dan longsor yang terjadi di Jabodetabek.

Ketua Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah (PCIM) Sudan, Muflihun Abdul Majid, berharap agar kerjasama antara Persatuan Pelajar Indonesia (PPI) Sudan dengan lazismu Sudan maupun Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah (PCIM) Sudan dapat bersinergi menjadi bagian dari kebaikan.

Sejauh ini Muhammadiyah melalui MDMC dengan dukungan Lazismu telah menyalurkan bantuan kepada 13.156 jiwa penerima manfaat berupa bantuan logistik kepada 7.336 jiwa, layanan kesehatan kepada 2.905 jiwa, layanan psikososial kepada 243 jiwa, bantuan makanan untuk 2.572 jiwa, dan menerjunkan 178 relawan dalam respon banjir Banten, DKI, dan Jawa Barat.

Sebelumnya para pelajar Indonesia yang berada di Sudan, mengikuti perkembangan musibah banjir dan longsor yang terjadi di Indonesia, terutama di Jabodetabek, Bogor, dan Banten, Alhamdulillah, Lazismu Sudan, melakukan aksi galang dana pada 6 - 7 Januari 2020. Aksi galang dana melibatkan para pengurus dan relawan Lazismu Sudan yang dilakukan di asrama-asrama mahasiswa Universitas Internasional Afrika Sudan.  

Kegiatan ini mendapat respons positif, kata Rif'an Ali Hafidz selaku Sekretaris Lazismu Sudan saat menghubungi tim media Lazismu secara online (17/1/2020). Dukungan juga hadir dari para mahasiswa baik Indonesia maupun mahasiswa dari negara-negara lain. Semoga kepercayaan dan amanah ini menjadi kebaikan bagi kita semua, serta bantuan yang disalurkan dapat memberi manfaat bagi orang banyak. (na)