MUFG Bank Jakarta Bersama Danamon Salurkan Donasi Kemanusiaan untuk Penyintas Bencana Sumatra Lewat Lazismu

Ditulis oleh
Author
Ditulis pada
30 Desember 2025
Kategori :

JAKARTA – Penyerahan donasi untuk para penyintas bencana Sumatera oleh MUFG Bank, Ltd., Kantor Cabang Jakarta dan PT Bank Danamon Indonesia Tbk melalui Lazismu berlangsung pada Selasa,  (23/12/2025) di empat lokasi, yaitu daerah Agam (Sumatra Barat), Kabupaten Langkat (Sumatra Utara), Kabupaten Tapanuli Tengah (Sumatra Utara), dan Bireuen (Aceh).

Penyerahan donasi dilakukan secara simbolis oleh perwakilan dari Danamon dan Lazismu di masing masing wilayah tersebut. Managing Director, Head of HR & Banking Operations for MUFG Indonesia, Dadi Arif Darmawan, mengatakan, donasi ini merupakan wujud kepedulian dan solidaritas karyawan MUFG untuk mendukung masyarakat Sumatera yang terdampak bencana.

“Melalui kolaborasi bersama Bank Danamon dan Lazismu, kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat serta mendukung proses pemulihan pascabencana yang berkelanjutan. Semoga harapan senantiasa hadir menuntun kita untuk bangkit bersama”, ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama, Herry Hykmanto, Direktur Syariah dan Sustainability Finance PT Bank Danamon Indonesia Tbk, menambahkan, bahwa bantuan kemanusiaan itu sebagai bagian dari komitmen untuk memberikan dampak positif bagi masyarakat.

“Peran MUFG bersama Danamon menyalurkan bantuan kepada saudara-saudara kita yang terdampak bencana di Sumatera melalui Lazismu”, pungkasnya. Kami berharap bantuan ini dapat membantu memenuhi kebutuhan dasar mereka dan mendukung proses pemulihan.

Melalui kolaborasi ini, Danamon berupaya mewujudkan kepeduliannya kepada masyarakat, khususnya bagi para korban penyintas bencana. Donasi dari MUFG dan Danamon yang diberikan berupa sembako dan makanan siap saji sebanyak 100 paket yang merupakan kontribusi dari karyawan MUFG, serta 1.200 paket yang berasal dari dana tanggung jawab sosial (CSR) Danamon.

Jenis bantuan ini, sambung Herry, disesuaikan dengan kondisi keterbatasan penyintas dalam mengolah makanan, sehingga dipilih yang praktis dan diharapkan mampu meringankan beban mereka.

Sementara itu, Direktur Fundraising Lazismu Pusat, Mochamad Sholeh Farabi, menyampaikan terima kasih kepada MUFG Bank, Ltd., Kantor Cabang Jakarta dan PT Bank Danamon Indonesia Tbk atas kepercayaannya menyalurkan bantuan kemanusiaan lewat Lazismu.

“Lazismu dan MDMC di bawah komando Muhammadiyah, semoga atas izin-Nya akan terus hadir dan berjalan bersama para penyintas banjir di Sumatera, menapaki masa-masa sulit dengan ikhtiar, doa, dan kepedulian yang tulus”. tandasnya.

Di tengah duka dan kehilangan, kami percaya bahwa kebersamaan dan solidaritas adalah kekuatan utama untuk saling menguatkan. Semoga ujian ini menjadi jalan lahirnya harapan baru dan hikmah bagi kita semua.

“Setiap titipan kebaikan ini akan kami salurkan dengan penuh tanggung jawab, merata, dan tepat sasaran, agar benar-benar sampai kepada mereka yang paling membutuhkan dan sedang berjuang untuk bangkit”, katanya.

Dalam pelaksanaanya menurut Manager Program Pendistribusian dan Pendayagunaan Lazismu Pusat, Shofia Khoerunisa, bahwa program bantuan ini difokuskan untuk memenuhi kebutuhan dasar masyarakat yang terdampak banjir, khususnya bahan pangan untuk membantu meringankan beban penyintas.

Di Provinsi Aceh, penyaluran bantuan dilaksanakan di tiga lokasi terdampak banjir di Kabupaten Bireuen. Sementara itu, di Sumatra Barat, bantuan didistribusikan di dua titik, yaitu Kecamatan Nanggalo, Kota Padang, serta Kabupaten Tanah Datar. Adapun di Sumatra Utara, bantuan sembako disalurkan di lima titik lokasi yang tersebar di Kabupaten Langkat dan Kabupaten Tapanuli Tengah.

“Kolaborasi antara Lazismu, Danamon, dan MUFG ini menjadi wujud sinergi multipihak dalam merespons bencana secara cepat dan tepat sasaran, dengan mengedepankan prinsip kemanusiaan, akuntabilitas, dan kebermanfaatan bagi masyarakat terdampak”, jelasnya.

Lazismu memastikan seluruh proses distribusi bantuan dilakukan secara terkoordinasi dengan relawan dan pemangku kepentingan setempat agar bantuan dapat diterima langsung oleh para penyintas yang membutuhkan.

Ke depan, lanjut Shofia, kolaborasi ini diharapkan dapat berlanjut dalam berbagai program kemanusiaan lainnya sebagai bagian dari komitmen bersama untuk hadir dan membantu masyarakat di saat kondisi darurat dan krisis kemanusiaan.

[Kelembagaan dan Humas Lazismu Pusat}

Bagikan Tulisan Ini :
LAZISMU adalah lembaga zakat nasional dengan SK Menag No. 90 Tahun 2022, yang berkhidmat dalam pemberdayaan masyarakat melalui pendayagunaan dana zakat, infaq, wakaf dan dana kedermawanan lainnya baik dari perseorangan, lembaga, perusahaan dan instansi lainnya. Lazismu tidak menerima segala bentuk dana yang bersumber dari kejahatan. UU RI No. 8 Tahun 2010 Tentang Pencegahan dan Pemberantasan Tindak Pidana Pencucian Uang

Alamat

Jl. Menteng Raya No.62, RT.3/RW.9, Kb. Sirih, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10340
Jl. Jambrut No.5, Kenari, Kec. Senen, Jakarta Pusat 10430
info@lazismu.org
0213150400
0856-1626-222
Copyright © 2025 LAZISMU bagian dari Persekutuan dan Perkumpulan PERSYARIKATAN MUHAMMADIYAH
cross